(Rabu, 28/02/2024) Pemerintah Kecamatan Bandar Pasir Mandoge menggelar acara pawai MTQ dan Festival Seni Qasidah yang diadakan di sepanjang Jalan Besar PTPN IV Kebun Pasir Mandoge. Kegiatan ini dihadiri oleh Camat BP. Mandoge (Micam Sitorus, S.H), Kapolsek, Danramil, Sekcam, Ketua MUI, Ketua Imtaq, Kepala KUA, Ka. UPT, Ibu TP. PKK Kec. BP. Mandoge, serta seluruh Kepala Desa dan Ketua PKK Desa se-Kec. BP. Mandoge.
Peserta kegiatan pawai terdiri dari siswa PAUD, SD, SMP, SMA, Perangkat Desa se-Kec. BP. Mandoge, Korwil Pendidikan yang terdiri dari Kepala Sekolah dan Guru, dan sebagian mengisi kegiatan dengan atraksi Drum Band serta sepeda hias.





Tidak ada komentar:
Posting Komentar