SOSIALISASI PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG PENYAKIT KANKER DAN TUMOR DI AULA KANTOR CAMAT BANDAR PASIR MANDOGE OLEH LEMBAGA PENYULUH KANKER INDONESIA (LPKI)
Kegiatan Sosialisasi ini dibuka Oleh Camat yang diwakili Kasi Pemerintahan dan Trantibum, Surya Kandi, SH serta dihadiri seluruh Pegawai Kantor Camat Bandar Pasir Mandoge dan Sekretaris Desa se-Kecamatan Bandar Pasir Mandoge. (Rabu, 22 Oktober 2025)
Sosialisasi ini disampaikan oleh Ibu Nurani Saragih selaku Lembaga Penyuluh Kanker Indonesia (LPKI). Adapun materi yang disampaikan adalah :
- Apakah kanker dan tumor
- Faktor pemicu terjadi kanker dan tumor
- Mengenali dan mendeteksi kanker pada rahim yaitu kanker serviks, kanker endometrian dan kanker ovarium
- Mengenali dan mendeteksi gejala awal kanker payudara
- Mengenali dan mendeteksi gejala awal kanker prostat dan kanker paru-paru
- Cara sehat dan hemat menghidari kanker dan tumor
Pencegahan Kanker dan Tumor dapat dilakukan dengan dua cara yaitu melalui Medis dan Non Medis. Pencegahan dengan Medis yaitu melakukan pemeriksaan skrining rutin dan vaksinisasi (seperti HPV dan Hepatitis B).
Pencegahan dengan Non Medis yaitu mengkomsumsi rutin tumbuh-tumbuhan yang ada disekitar kita seperti tumbuhan Bawang Putih Tungal, Buah Mengkudu serta Temu Putih. Tumbuhan sangat berpengaruh terhadap pencegahan dan pengobatan kanker dan tumor.
Sosialisasi ini bertujuan adalah untuk meningkatkan kesadaram dan pengetahuan masyarakat tentang kanker serta tumor, serta termasuk mencegah nya dan mendeteksi gejala nya sejak dini.
"Kalo ingin hidup sehat dan bebas dari segala penyakit kita harus menerapkan pola hidup sehat dalam kehidupan kita sehari-hari, khususnya untuk kanker dan tumor "
.jpeg)

.jpeg)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar